Makanan Khas Kabupaten Kuantan Singingi


1. Makanan khas di Kabupaten Kuantan Singingi ada Galamai yang terbuat dari tepung ketan dan dicampur dengan gula enau, bentuknya hampir sama dengan dodol tetapi gelamai ini berminyak dan biasanya dibungkus dengan daun pisang yang sudah kering (kerisik) atau bisa juga dengan daun pandan yang sudah dianyam terlebih dahulu. ada juga makanan yang bernama gajik yyang terbuat dari beras ketan dan di masak dengan gula enau (gula aren) . Bajik ini ada dua macam, yang satunya lagi disebut dengan bajik lopuar.bajik jenis ini juga terbuat dari beras ketan, tetapi bedanya dengan bajik hanya bajik lopuar ini dimasak dengan gula pasir, dan berwarna putih dan kering.
Ada juga makanan yang bernama lemang. yaitu makanan yang juga terbuat dari beras ketan yang dicampur dengan santan dan dimasukkan ke dalam bambu dan kemudian dibakar, dan masih banyak makanan-makanan yang lainnya yang bisa ditemukan di teluk Kuantan.

2. 
            Selain di kenal dengan banyak objek wisata di kuansing, kuansing juga di kenal dengan wisata kulinernya, kuansing amat identik dengan Lomang dan Kue Wajik. Namun ternyata tidak Cuma wajik dan lomang yang menjadi kebanggan kota kuansing, masih banyak makanan khas lain yang juga menggiurkan dan wajib kita cari bila berkunjung ke Kuantan Singingi. Lomang merupakan makanan khas daerah yang berbahan dasar beras pulut yang dimasukkan kedalam potongan bambu sebagai wadah memasaknya. Dalam memakan lomang ini biasanya dimakan dengan Durian, ini akan menambah kenikmatan makan lomang.

3. Jika kita merasa lapar, maka terdapat berbagai makanan khas dari Kuantan Singingi yang dapat dinikmati. Resep dari makanan atau cemilan tersebut diwariskan secara turun temurun dari nenek moyang. Makanan khas Kuantan Singingi yang paling dikenal adalah konji berayak yaitu sejenis cendol yang terbuat dari tepung beras dan berkuah santan. Konji berayak dapat ditemukan diacara-acara adat Kuantan Singingi. Selain itu terdapat juga lauk pauk dan cemilan lainnya yang mudah ditemui, seperti:
- Gelamai, sejenis dodol yang terbuat dari tepung pulut yang telah dihaluskan dan dimasak dengan cara diberi minyak dan gula merah sehingga berbentuk kenyal seperti dodol. Setelah itu dibungkus dengan daun pandan yang dianyam.
Gulai CipuikGelamai

- Gulai Cipuik (gulai siput), merupakan lauk khas yang tersedia di Kuantan Singingi. Siput yang digunakan adalah siput halal yang berasal dari Sungai Kuantan. Biasanya dimakan dengan cara disedot, menyedotnya pun memerlukan teknik tersendiri.
Selain makanan tersebut diatas, masih terdapat makanan khas lainnya sepert lopek, paniaram, lomang panggang, bajik dopuar,  dan lain sebagainya.

Sumber :  http://www.mungkinblog.com/2012/06/kuansing-salah-satu-kabupaten-yang.html

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pakaian Adat Kabupaten Kuantan Singingi

Cerita Rakyat Kabupaten Kuantan Singingi